Pages

Kenapa aku menyukai malam...


Apa saat yang paling menyenangkan dalam sehari untukmu?
Pagi hari, saat matahari mulai melaksanakan tugasnya menghangatkan bumi?
Siang hari, ketika saatnya beristirahat sejenak dari rutinitas?
Sore hari, ketika kau bisa duduk-duduk santai di cafe menikmati datangnya senja?
Atau malam hari ketika semua rutinitas sudah selesai?
Aku memilih option terakhir.
Saat yang paling menyenangkan bagiku adalah malam hari, saat dimana dunia terasa begitu tenang. 
Sunyi. Damai. 


Melihat lampu-lampu malam adalah salah satu hal yang paling kusuka. That is one of the most spectacular view I’ve ever seen. Keajaiban dunia ke-8 buatku. Yeah, hiperbolis, I know. Ini cuman untuk describing how I love the nite view so much. Well, gw suka any view yang dilihat dari ketinggian sih, tapi lebih suka kalau view itu dihiasi dengan lampu-lampu malam yang cantik.
Jadi inget, one day, gw pernah dapat kiriman email dari salah seorang trainer gw yang kerja di Panasonic HQ di Osaka. Beliau ini udah tuaaa banget, tapi masih semangat buat keliling berbagai negara buat jadi trainer. Dengan segala macam keterbatasannya, beliau ga bisa berbahasa inggris dengan fasih, jadi sometimes we have to be very very patient untuk bisa memahami apa yang beliau maksudkan. Nah, si Bapak ini tiba-tiba ngirim email ke gw, dan tebak apa isi emailnya? Isinya cuman satu attachment foto. Lebih tepatnya, foto yang menggambarkan view kota Osaka dilihat dari lantai Gedung tempat beliau bekerja. Gw lupa lantai berapa tepatnya, cukup tinggi yang jelas, karena gw bisa melihat view kota yang cukup luas, sampai jembatan dan sungai yang gw ingat pernah gw lihat dari flying garden Osaka. Di emailnya, beliau bilang ‘ hope you can see this view by yourself someday..’ hahahahah... gw pun kaget, kenapa si Bapak itu (some of my friend called him opa, due to his old age) tiba-tiba kirim email seperti itu. Dan gw pun berharap hal yang sama. That’s why setiap kali travelling ke kota-kota baru, gw sukaa sekali melihat nite view. Dan semoga Japan will be in my next travel list, soon!




Malam juga menurut gw saat yang paling pas untuk belajar tentang hidup. Hidup itu dijalani bukan dengan mengira-ngira apa yang terjadi di depan. Well, yeah itu memang salah faktor fun dalam hidup, we love surprises, dont we? Tapi, hidup itu dijalani dengan mempelajari apa yang sudah terjadi di belakang, Steve Jobs bilangnya, you can understand life by connecting the dots. Dengan melihat apa yang sudah terjadi, we know what life lead us to. That everything happens for a reason, whether its good or bad. Malam bisa mengajarkan kita untuk melihat apa yang sudah kita lakukan seharian, mempelajarinya, mengevaluasinya, merencanakan apa yang harus kita lakukan untuk esok harinya. So, even you have your exhausted nite after work all day long, at least you know that you enjoy a great nite by knowing that you spend your day as you expected, right?

Malam menyimpan misteri buatku. Entahlah, everything feels so different at nite, full of magic for me. Malam kadang menjadi waktu yang paling lengkap, ada yang pulang untuk beristirahat setelah lelah beraktivitas seharian, ada juga mereka yang memang baru memulai aktivitasnya di malam hari. Dan malam bisa memberikan kedua atmosfir itu secara bersamaan. Asmosfir gelap yang nyaman dan menenangkan, untuk kau bisa memejamkan matamu sejenak. Dan atmosfir gelap yang berhias sinar terang penuh energi untuk kau yang memulai hari baru.

Hanya di malam hari kita bisa ngeliat bintang. Kalau beruntung mungkin bintang jatuh and we can make a wish.. hahahaha...
Malam itu satu-satunya waktu dimana gw bisa menikmati kesendirian gw di dalam dunia gw, ga ada yang ganggu. Nobody will call you at nite only to ask your office stuff, rite?
Malam itu waktu yang paling pas buat merenung dan galau, huehehe.
Malam itu sometimes bisa jadi waktu yang paling kreatif buat gw.
Malam itu menyenangkan.... Dont you think so? J


Tidak ada komentar: